Gunung Raung (puncak tertinggi: 3.344 m dpl) adalah gunung berapi kerucut yang terletak di ujung timur Pulau Jawa, Indonesia. Secara administratif, kawasan gunung ini termasuk dalam wilayah tiga kabupaten di wilayah Besuki, Jawa Timur, yaitu Banyuwangi, Bondowoso, dan Jember.
Secara geografis, lokasi gunung ini berada dalam kawasan kompleks Pegunungan Ijen dan menjadi puncak tertinggi dari gugusan pegunungan tersebut. Dihitung dari titik tertinggi, Gunung Raung merupakan gunung tertinggi kedua di Jawa Timur setelah Gunung Semeru, serta menjadi yang tertinggi keempat di Pulau Jawa. Kaldera Gunung Raung juga merupakan kaldera kering yang terbesar di Pulau Jawa dan terbesar kedua di Indonesia setelah Gunung Tambora di Nusa Tenggara Barat. Terdapat empat titik puncak, yaitu Puncak Bendera, Puncak 17, Puncak Tusuk Gigi, dan, yang tertinggi, Puncak Sejati (3.344 m).
Dilihat dari vegetasinya, Gunung Raung memunyai kawasan hutan Dipterokarp Bukit, hutan Dipterokarp Atas, hutan Montane, dan hutan Ericaceous atau hutan gunung.
Siapa yang tidak mengatakan gunung raung ini indah ?? ya pasti dalam benak kamu serem hehehe dibalik itu semua keindahan masih tersusun rapi di dalam gunung ini..
Hanya bisa mengacungi jempol dengan indahnya gunung raung, yeah
Suatu kebanggan tersendiri bisa menginjakkan kaki di Puncak gunung Raung yang gagah ini,,
Sungguh sangat berharga bisa mencapai gunung keabadian bersama kekasih.
hehe ..
Ini dia jagoanku hehe masi kecil sih tapi semngatnya slalu bisa di acungi jempol,..
Sekian Dulu ya Dari saya, dan Terimakasih sudah mampir hehe